Minggu, 25 Desember 2016

Natal dan pemberian yang terbaik

Lukas 2:15
Setelah malaikat-malaikat itu meninggalkan mereka dan kembali ke sorga, gembala-gembala itu berkata seorang kepada yang lain: "Marilah kita pergi ke Betlehem untuk melihat apa yang terjadi di sana, seperti yang diberitahukan Tuhan kepada kita."



Haleluyah, adik adik yang dikasihi Tuhan Yesus.. selamat Natal... Apa itu natal ?? Natal adalah kelahiran Yesus yang adalah Allah ke dalam dunia untuk menjalankan suatu misi dari Bapa.

Haleluyah, hari ini kita melihat lagi kebenaran Firman Tuhan... Perhatikan ayat diatas...  seorang Malaikat Tuhan memberikan kabar sukacita kepada para gembala.. seorang raja telah lahir di kota Betlehem..

Jika kita melihat siapa gembala ?? Gembala adalah orang selalu menjaga kambing dombanya dan sebagian menganggap bahwa mereka dari golongan yang kecil yang tidak dihargai.

Kita melihat bahwa kabar sukacita Yesus lahir, bukan hanya untuk satu kelompok / suatu negara / apapun namanya... Tetapi untuk semua orang.

Apa yang mereka lakukan setelah mendapat kabar bahagia tersebut ?? mereka mengerjakan apa yang dapat mereka lakukan yaitu pergi ke kandang domba tempat Yesus di lahirkan tanpa membawa apapun. Tetapi hal ini pun saya percaya membuat Yesus senang.

Begitu juga dengan  kita... Kita jangan ragu untuk memberikan yang terbaik untuk Tuhan Yesus.. Tuhan Yesus tidak pernah lihat apa yang kamu berikan, tetapi Tuhan Yesus melihat seberapa hati sungguh sungguh ingin memberikan yang terbaik untuk Tuhan..

Maka dengan hati yang sungguh sungguh memberikan yabg terbaik untuk Tuhan.. Maka Tuhan  Yesus pasti senang akan pemberian kita. Haleluya...

Jadi lakukan yang terbaik apa yang dapat kita kerjakan untuk Tuhan.. dan hanya nama Tuhan Yesus Kristus yang dipuji dan dimuliakan selalu.. amin..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar