Sukses

`Judgement Day` Trio Klub London

Partai pamungkas kompetisi Liga Premier di akhir pekan ini bakal menyajikan drama menarik yang akan menentukan nasib tiga klub London: Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.

Seperti liga utama Eropa lainnya, sebelum pekan terakhir kompetisi di musim ini dilangsungkan, Liga Premier Inggris telah menghasilkan kepastian tentang tim yang tampil sebagai juara, yaitu Manchester United. Pun demikian halnya, dengan tiga tim yang harus menelan pahit di musim depan, terdegradasi dan bermain di kancah Championship, yaitu Wigan Athletic, Reading, dan Queens Park Rangers (QPR).

Lalu, akankah pekan terakhir premiership di musim ini berjalan anti-klimaks? Tentu saja tidak. Bahkan, mirip seperti yang terjadi di musim lalu, pada Minggu (19/5/13) sore waktu setempat, pecinta sepakbola Liga Premier akan disuguhkan tiga partai menarik yang akan menentukan nasib tiga klub sekota: Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur. Ketiga klub asal London ini sama-sama tengah berjuang meraih peringkat tiga dan empat besar atau tiket otomatis penyisihan grup dan kualifikasi Liga Champions di musim depan.

Sampai pekan ke-37, The Blues—julukan Chelsea—berpeluang besar meraih tiket otomatis menuju penyisihan grup Liga Champions dengan menempati peringkat ketiga klasemen sementara dengan jumlah 72 poin, atau unggul dua angka dari The Gunners—julukan Arsenal—yang menempati peringkat keempat dan tiga angka dari Spurs yang bertengger di peringkat kelima.

Dengan mempunyai selisih gol yang jauh lebih baik (+35 gol) ketimbang Spurs (+19 gol), di atas kertas Chelsea dapat dipastikan, minimal menempati posisi empat besar. Namun, tentunya Juan Mata dkk tak ingin menjalani babak play-off. Karenanya, bermain di kandang sendiri, Stamford Bridge, Rafael Benitez yang akan melakoni partai terakhir sebagai manajer interim klub, bakal menginstruksikan Mata dkk memetik kemenangan saat menjamu Everton sebagai upaya menyegel posisi tiga besar atau tiket langsung menuju penyisihan grup Liga Champions musim depan.

Tiga poin penuh alias kemenangan juga patut menjadi target wajib bagi Arsenal jika tak ingin posisinya disalip Spurs. Meski bermain di kandang lawan, St James Park, markasnya Newcastle United, Theo Walcott dkk berpeluang pulang dengan wajah ceria mengingat tim tuan rumah telah dipastikan selamat dari jerat degradasi. Keunggulan mutlak dengan skor telak, 7-3, saat kedua tim bertemu di Emirates Stadium, 29 Desember 2012, akan menjadi modal berharga bagi Walcott dkk.

Kemenangan juga menjadi satu-satunya opsi yang tersisa bagi Spurs saat menjamu Sunderland di White Hart Lane. Raihan satu poin tidak akan cukup bagi skuat asuhan Andre Villas-Boas untuk menggeser Arsenal yang memiliki selisih gol yang jauh lebih baik (+34 gol). Apesnya bagi Gareth Bale dkk, kemenangan pun belum bisa menjamin tiket Liga Champions dapat diraih. Spurs berharap Arsenal gagal mendulang tiga angka saat menjamu The Magpies.

Yang menarik, seperti yang telah diberitakan sebelumnya, Chelsea dan Arsenal dipastikan akan menjalani babak play-off seandainya di partai pamungkas Mata dkk hanya bermain imbang 0-0 dengan The Toffees, julukan Everton, dan Walcott dkk menang tipis 2-1 dari The Magpies, julukan Newcastle.

Lalu? Melihat kembali gambaran posisi ketiga klub di klasemen, sejatinya tiket Liga Champions telah berada di tangan Chelsea. Yang belum dipastikan adalah apakah Chelsea mampu merebut tiket otomatis ke babak penyisihan grup atau terpaksa melewati partai play-off. Karenanya, persaingan sesungguhnya bakal terjadi antara Arsenal dan Spurs yang memperebutkan satu tiket tersisa. Tak berlebihan jika partai di pekan ke-38 ini dilabeli dengan hari penghakiman atau judgement day.

Baca juga:
  • <a href="http://bit.ly/13n7HyO">Bintang Barca Ini Dikabarkan Tak Bahagia di Nou Camp</a>
  • <a href="http://bit.ly/11G6HLZ">Inter Coba Pinjam Pemain Belakang Barca</a>
  • <a href="http://bit.ly/15OF7xw">Juve Saingi MU dan Liverpool dalam Perburuan Bek Torino</a>
  • <a href="http://bit.ly/13n81h7">Selain Juara, Chelsea juga Sukses Cetak Satu Sejarah</a>
  • <a href="http://bit.ly/1063GS7">Statistik Bicara, Torres Punya Bukti Ketajaman di Eropa</a>
  • <a href="http://bit.ly/18MzY7P">Lampard Dapat Pujian, Benitez Jelaskan Kunci Suksesnya</a>
  • <a href="http://bit.ly/15OGHiI">Gelandang Chelsea Hampir Pindah ke Inter</a>
  • <a href="http://bit.ly/12zXxvU">Kesepakatan Awal Arsenal-Madrid, Satu Striker Top ke Emirates</a>
  • <a href="http://bit.ly/12tZ1sE">Cheryl Cole Pamer Kemulusan Kaki Jenjangnya</a>
  • <a href="http://bit.ly/10HqXX8">Rencana Juve Rekrut Bintang Palermo Terancam Digagalkan Arsenal</a>
  • <a href="http://bit.ly/16yAc31">Chelsea dan Arsenal Bisa Jalani Partai Play-off</a>
  • <a href="http://bit.ly/16yAiI6">Bayern Muenchen Tak Berniat Datangkan Bintang MU</a>
  • <a href="http://bit.ly/16wnXnG">Moyes, Fergie dan Giggs Adakan Pertemuan Rahasia Bahas Rooney</a>


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini