Laba Bersih Anak Usaha WIKA Meroket 106,49%

Laba Bersih Anak Usaha WIKA Meroket 106,49%

Danang Sugianto - detikFinance
Senin, 26 Mar 2018 21:27 WIB
Foto: Dok. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk
Jakarta - PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WEGE) mencatatkan kinerja positif di sepanjang 2017. Anak usaha dari PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) ini mencatatkan kenaikan laba bersih hingga 2 kali lipat dari tahun sebelumnya.

Melansir keterangan tertulis perseroan, Senin (26/3/2018), laba bersih WEGE di 2017 mencapai Rp 295,27 miliar. Angka itu melonjak 106,49% dari perolehan laba bersih di 2016.

Perolehan laba bersih tersebut ditopang oleh kenaikan penjualan (tidak termasuk KSO) yang mencapai 102,9% dari Rp 1,93 triliun menjadi Rp 3,9 triliun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di akhir tahun WEGE juga membukukan arus kas dari aktivitas operasi mencapai Rp 636,5 miliar, yang berasal dari pencairan piutang serta pembayaran uang muka dari pelanggannya.

Perseroan juga memutuskan untuk membagikan dividen sebesar Rp 56,57 miliar. Dividen itu terdiri dari laba periode Juli-Desember 2017 yang mencapai Rp 188,47 miliar.

Pembagian dividen itu juga telah disetujui oleh pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2017. Dalan rapat itu juga menyetujui tentang penambahan 1 komisaris baru bernama Gandira Gutawa. (dna/dna)