Info Penting Blog

" Info Penting !!! Pengumuman Hasil Penilaian Sumatif Kelas 9 UPT SPF SMPN 14 Bulukumba Secara Online InsyaAllah Hari/Tanggal : Senin, 10 Juni 2024 di Blog ini/Mengklik Tautan di Sebelah Kanan Blog PENGUMUMAN UJIAN "

UJIAN ONLINE MAPEL PAI-BP KLS 9 SEMESTER GANJIL T.P. 2019/2020


Assalamu Alaikum Wr.Wb.

Selamat datang di blog " Situs Coretan Pendidik SMP Negeri 14 Bulukumba " mudah-mudahan kita semua dalam keadaan sehat wal afiat dan segala aktifitas keseharian kita di ridhoi oleh Allah Swt. Kali ini saya akan memposting yang berkaitan dengan Ujian Online khususnya Kelas 9 UPT SPF SMP Negeri 14 Bulukumba, yang saya rencanakan mulai Tahun Ajaran baru yakni Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2019/2020 khususnya Mata Pelajaran PAI - BP. Ujian yang akan di online - kan adalah Penilaian Harian (PH),Penilaian Tengah Semester (PTS),Penilaian Akhir Semester (PAS),Ujian Sekolah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (USBNBK) dan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan ini merupakan kewajiban untuk mengikutinya.

Oleh karena itu,Semua peserta didik Kelas 9 seharusnya mempersiapkan diri untuk mengikutinya. Dan pada kali ini saya mencoba melaksanakan kegiatan Evaluasi Penilaian Harian melalui Online di Aplikasi Candy CBT. Para peserta didik di wajibkan mempersiapkan hal-hal sebagai berikut sebagai sarana untuk mengikutinya agar sukses dan mencapai hasil yang memuaskan,yakni :

1. Menyediakan Laptop/Notebook atau Smartphone
2. Mencatat Username dan Password Peserta didik yang telah disediakan
3. Membuka Browser Google Chrome atau browser lainnya dan mengklik tab baru
4. Memasukkan IP Adress, contoh  : 196.168.1.4/candycbt/login.php lalu tekan enter
5. Setelah sukses terbuka masukkan username dan password klik login
6. Anda akan masuk ke akun untuk menjawab soal,sebelum memulai maka masukkan token ujian
7. Lalu lanjutkan menjawab soal yang tersedia. Apabila selesai mengerjakan soal dianggap benar
8. Klik selesai kemudian close (keluar) dari akun anda

Demikianlah,Ujian Penilaian Harian berbasis online,saya ucapkan terima kasih atas keikutsertaannya dalam mengikuti  secara cermat dan penuh tanggungjawab. dan mudah2an anda semua berhasil menjawabnya dengan benar dan memperoleh nilai yang sangat memuaskan. Saran dan kritik selalu saya nantikan dalam meningkatkan kualitas blog ini.silahkan tinggalkan komentarnya bila ada yang perlu di diskusikan

Wassalamu Alaikum Wr.Wb


No comments:

Post a Comment